Monday 5 July 2010

BlankOn 6.0 Siap Jadi Linux Mandiri Indonesia


Jakarta - BlankOn 6.0, disebut juga Ombilin, adalah versi terbaru dari distro Linux buatan Indonesia. Mulai versi ini, diharapkan BlankOn bisa jadi distro yang mandiri tanpa tergantung distro Linux lain di dunia.

BlankOn versi 6.0 dirilis oleh Yayasan Penggerak Linux Indonesia dan Tim Pengembang BlankOn pada Senin (5/7/2010). Seperti dikutip detikINET dari keterangan resminya, BlankOn 6.0 Ombilin ini disebut menggunakan kernel 2.6.32 dengan GNOME 2.30.2.

Dari sisi aplikasinya, Ombilin disebut sudah memiliki software hiburan lengkap dengan Codec multimedia, aplikasi pengakses web dan pesan instan, fitur perkantoran serta grafis.

Menurut Rahman Yusri Aftian, pemimpin proyek untuk BlankOn 6.0, versi ini akan menjadi awal dari kemampuan BlankOn untuk tidak lagi tergantung pada distro Linux lainnya. "Di Ombilin inilah BlankOn mempunyai repo mandiri tanpa tergantung pada repo distribusi linux lain sehingga pengguna dapat dimanjakan dengan repo tersebut baik daring atau luring yang berbentuk DVD," ujarnya.

Ombilin menggunakan Bahasa Indonesia sebagai bahasa utama. Selain itu, Ombilin pun mendukung aksara lokal Nusantara seperti aksara Bali, Sunda, Lontara' dan Batak Toba.
dikutip dari Detik.com

1 comment:

  1. jangan melupakan distro
    garudaone

    info lengkap, http://www.garudaone.com/

    ReplyDelete